KUNJUNGAN WAKIL GUBERNUR DAN WAKIL BUPATI KE POSYANDU MERPATI DESA KRAMA JAYA DALAM RANGKA PENURUNAN ANGKA STANTING

  • Aug 11, 2022
  • Admin Desa Krama Jaya

Mengingat angka stunting di Kecamatan Narmada yang paling tinggi saat ini  berada di Desa Krama Jaya wakil gubernur dan wakil bupati meninjau langsung pelaksanaan Posyandu Kelurga Merpati di Dusun Mejeti Daye Desa Krama Jaya Kecamatan Narmada.

Pada kesempatan itu Wakil Gubernur NTB Hj. Sitti Rohmi Djalilah, M.Pd memberikan masukan kepada petugas posyandu yang ada agar semua anak balita ditimbang setiap bulan saat posyandu supaya perkembangan anak dapat diketahui. Sehingga di akhir tahun angka stunting di Desa Kramaja diharapkan bisa berkurang menjadi 10 kasus.

Selain itu Ibu Hj. Sitti Rohmi Djalilah, M.Pd dan Ibu HJ.Sumiatun memberikan bantuan secara simbolis telur kepada anak yang mengalami stunting supaya di masa pertumbuhan anak bebas dari stunting.

Dan Kepala Desa Krama Jaya H.Ahmad Safri, S.Adm mengakui kalau angka stunting di Desa Kramajaya paling tinggi di Kecamatan Narmada, "Tapi alhamdulillah, setelah diatasi bersama sama dengan Puskesmas Kecamatan Narmada, dan Kader Desa dari 35 kasus di bulan Februari sudah berkurang menjadi 27 orang dan Tidak hanya untuk bayi dan balita hal yang sama juga diberikan pada lansia (lanjut usia) memberikan vitamin dan mengecek kesehatannya" ucap pak Kades Krama Jaya.

Demikian info yang dapat kami berikan pada hari ini sekian dan terima kasih.

 

"