GERAKAN DAN UPAYA PEMERINTAH DESA UNTUK MENGURANGI STUNTING DI DESA KRAMA JAYA

  • Oct 25, 2022
  • Admin Desa Krama Jaya

Stunting merupakan salah satu permasalahan terkait gizi yang krusial, terlebih yang terjadi di Desa Krama Jaya Kecamatan Narmada yang dimana terdapat cukup banyak balita yang terkena stunting.

Stunting suatu bentuk kegagalan tumbuh kembang yang menyebabkan gangguan pertumbuhan linier pada balita akibat dari akumulasi ketidakcukupan gizi dan nutrisi yang berlangsung dalam waktu yang cukup lama yang terjadi setidaknya dalam 1000 hari pertama kehidupan. Kekurangan gizi pada masa tumbuh kembang anak diusia dini dapat menghambat perkembangan fisik, menghambat perkembangan mental, bahkan dapat menyebabkan kematian. Balita yang memiliki masalah gizi stunting beresiko terjadinya penurunan intelektual dan produktivitas balita kemungkinan resiko mengalami penyakit degeneratif di masa mendatang. 

Pemanfaatan Dana Desa untuk penanganan stunting dapat dimulai dari pemetaan sasaran secara partisipatif terhadap warga desa yang terindikasi perlu mendapat perhatian dalam penanganan stunting oleh kader pemberdayaan di desa.

Selanjutnya lewat pemberian PMT terhadap anak yang terdampak gizi buruk dan penurunan stunding yang langsung di bagikan oleh Penjabat Kepala Desa Krama Jaya H.AHMAD SAFRI, S.Adm pada hari ini 25 Oktober 2022 diharapkan dapat menurunkan angka stunting, mengingat di Kecamatan Narmada Desa Krama Jaya menjadi salah satu penyumbang angka stunting yang cukup banyak.

Demikian informasi yang dapat kami bagikan pada pagi hari ini.